Sebuah Blog Sharing Dan Berbagi Informasi

Olahraga Untuk Seorang Programmer

 Olahraga Untuk Seorang Programmer 




Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Mungkin teman-teman bekerja dan duduk didepan komputer selama 8 jam atau lebih dan bisa mengakibatkan RSI (Repetitive Strain Injuries). RSI adalah sejenis cedera pada persendian akibat ketegangan pada otot atau saraf karena aktivitas fisik yang terus menerus atau dilakukan dalam jangka waktu yang lama, ciri-cirinya rasa sakit pada pergelangan tangan hingga pundak, punggung, juga leher, kesemutan, dan mati rasa.

Sayangnya rasa sakit ini sering kali di anggap sepele padahal jika di biarkan akan semakin parah seperti kehilangan kekuatan tangan bahkan sampai tidak dapat digerakan lagi.
Karena itu penting untuk teman-teman Luangkan waktu setiap hari untuk menjaga kesehatan fisik seperti jogging, bersepeda, senam, dan lain sebagainya.
Jika kamu bosan melakukan ini sendirian, kamu bisa mengajak teman kamu atau pergi ke tempat gym atau taman, hal ini tidak hanya akan membuat badan kamu merasa sehat, tetapi kehidupan sosial kamu juga akan lebih baik.
Bila cara tersebut dirasa menyita waktu dan tidak dapat dilakukan beberapa tips yang bisa anda lakukan:
Peregangan Leher
Peregangan Telapak Tangan
Peregangan Kaki
Peregangan Tulang Belakang
Peregangan Bahu
Peregangan Trisep
Peregangan Tangan

Mulailah dengan peregangan leher yang mudah namun dapat mengurangi sakit punggung, caranya adalah miringkan kepalamu sehingga telinga menyentuh bahu dan tahan selama beberapa detik. Kamu juga bisa berdiri di depan pintu dan merentangkan tangan sehingga kedua tanganmu menyentuh kusen pintu, kemudian berjalan sampai kamu merasakan peregangan di bagian dada. Terakhir, letakkan tangan di pinggang kemudian lengkungkan tubuhmu ke belakang.

Berdiri di depan mejamu, letakkan kedua tanganmu di atas meja, dengan posisi jari-jari menghadap ke arahmu. Kemudian, turunkan tubuhmu perlahan hingga kamu merasakan peregangan. Tahan selama 15 detik, kemudian kembali berdiri tegak.

Duduk di kursimu dan panjangkan satu kaki lurus di depanmu, tahan posisi tersebut selama dua detik, kemudian naikkan setinggi mungkin, tahan lagi dua detik, kemudia turunkan kakimu secara perlahan ke posisi semua. Ulangi 15 kali untuk masing-masing kaki.

Duduk tegak di kursimu dan angkat kedua tanganmu ke atas, letakkan tangan kirimu di atas meja, sentuh bagian belakang kursimu dengan tangan kanan, dan putar perlahan ke arah kanan. Tahan selama 10 detik, lalu kembali ke posisi semula, dan angkat kedua tanganmu ke atas lagi, ulangi ke arah sebaliknya.

Duduk tegak di kursimu dan lipat lengan kirimu, letakkan di belakang punggung dengan telapak tangan menghadap ke atas. Angkat tangan kananmu ke atas dan tekuk, sehingga menyentuh telapak kanan kirimu. Jika kamu bisa, tahan 10 detik, namun jika tidak bisa jangan di paksakan Pegang saja bajumu.

Berdirilah membelakangi mejamu dengan bokong menempel pada sisi meja, kemudian letakkan telapak tanganmu di pinggir meja. Rapatkan kakimu tekuk siku, dan bawa badanmu turun. Tahan selama 10 detik, kemudian naik lagi. Ulangi 20 kali.

Duduk tegak di kursimu dan angkat kedua tanganmu. Genggam pergelangan tangan kananmu dengan tangan kiri dan tarik untuk meregangkan tubuh bagian kananmu. Tahan posisi ini selama 10 detik, sebelum kembali ke posisi semua. Lakukan hal yang sama dengan tangan lainnya dan ulangi masing-masing 5 kali tiap sisi.

Jika teman-teman malas melakukan hal tersebut dikarenakan tidak dapat mengatur waktu antara pekerjaan dan olahraga. teman-teman bisa menggunakan aplikasi ini untuk memandu teman-teman melakukan pemanasan atau peregangan otot yang terjadwal.

Aplikasi Sworkit - Workouts & Fitness Plans for Everyone

  • Sworkit aplikasi pelatih pribadi olahraga yang mudah untuk digunakan dengan dukungan video instruktur agar memudahkan Anda untuk melakukan setiap gerakan. Fitur yang tersedia cukup lengkap untuk gerakan mulai peregangan, yoga, strength and cardio workouts.
  • Video instruktur dapat anda stel dengan durasi yang Anda butuhkan. Ini memudahkan jika Anda memiliki sedikit waktu untuk aktifitas olahraga.
  • Hanya 5 menit untuk lakukan olahraga secara rutin setiap hari dan itu sangat tidak menggangnggu kesibukan Anda. Anda dapat menambahkan durasi kapanpun Anda telah siap melakukan gerakan-gerakan tersebut untuk waktu yang lebih lama.



Penutup

Dari admin ada rekomendasi nih kampus yang islami dan jago it yaitu STT NF (Sekolah Tinggi Teknologi Nurul Fikri) admin juga salah satu mahasiswa disini loh, ada banyak beasiswa dan program nya bagus dan menarik guys. langsung cek aja yah disini >>>  STT Nurul Fikri

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.




Post a Comment

[blogger]

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget